Cari Bibit Unggul Atlit Pencak Silat , Ketua Umum PSHT Pusat Madiun Buka Kejurprov PSHT Jatim 1 Tahun 2024

    Cari Bibit Unggul Atlit Pencak Silat , Ketua Umum PSHT Pusat Madiun Buka Kejurprov PSHT Jatim 1 Tahun 2024
    (Foto Dokumen) : Ketua Umum PSHT Pusat Madiun Kangmas R Moerdjoko, HW Secara Langsung Membuka Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Remaja PSHT se-Jawa Timur 1 tahun 2024.

    NGAWI- Ketua Umum Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun, Kangmas R Moerdjoko, HW secara langsung membuka Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Remaja PSHT se-Jawa Timur 1 tahun 2024.

    Pembukaan Kejurprov Remaja PSHT ditandai dengan pemukulan gong oleh, Kangmas R. Moerdjoko, HW di dampingi oleh Kangmas Widjang Pranjoto, Ketua II Koordinator Bidang Tehnik Pencak Silat, Kangmas Drs Hendri Sugeng Santoso, Ketua Perwakilan Pusat (Perwapus) wilayah Jawa Timur, Ketua PSHT Cabang Ngawi, Kangmas Dwi Rianto serta TNI/Polri, bertempat di Gedung Olahraga Bung Hatta Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Jum’at (8/3/2024).

    Kejurprov itu dihadiri berbagai tamu undangan, di antaranya Kepala Dinas Pemuda, Pariwisata dan Olahraga Kabupaten Ngawi, Wiwien Purwaningsih, Ketua KONI Kabupaten Ngawi Faizol, dan Perwakilan BPJS serta diikuti 339 atlet dari 27 Kabupaten/Kota di Jawa Timur.

    Dalam sambutannya, Ketua Umum PSHT Pusat Madiun Kangmas R. Moerdjoko, HW mengatakan, bahwa Kejurprov itu merupakan ajang untuk mengembangkan bakat dan potensi para remaja warga PSHT di wilayah Jawa Timur. 

    "PSHT bukan hanya organisasi pencak silat saja, akan tetapi juga organisasi yang peduli dengan pendidikan dan pembentukan karakter generasi muda, " tandasnya.

    Kang Moerdjoko menambahkan, adanya Kejurprov juga diharapkan dapat menjadi ajang silaturahmi dan persaudaraan antar anggota PSHT di Jawa Timur. 

    "Saya berharap agar para atlet dapat menjunjung tinggi sportifitas dan semangat persaudaraan selama pertandingan berlangsung, " pungkasnya.


    Sementara itu, Ketua panitia kegiatan Kangmas Dwi Rianto yang juga merupakan Ketua PSHT Cabang Ngawi memaparkan, Kejurprov diikuti oleh 339 atlet dari 27 Kabupaten/Kota se-wilayah Jawa Timur. 


    “Kegiatan Kejurprov ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul atlet warga PSHT di wilayah Jawa Timur, ” terangnya.

    Lebih lanjut, ia menambahkan, bahwa panitia telah berusaha semaksimal mungkin untuk menyelenggarakan Kejurprov dengan baik. 

    "Saya berharap agar Kejurprov ini menjadi agenda rutin yang diselenggarakan di tingkat provinsi, sehingga di harapkan mampu mencetak atlet-atlet unggul di wilayah Jawa Timur, " tandasnya.

    Editor      : Agung 

    Sumber  : Humas Pusat/Anang

    ngawi jatim psht pusat madiun sh terate kejurprov remaja jawa timur 2024
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Ketua Dewan PSHT Pusat Madiun Tutup dan...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Bahaya Musim Penghujan, Babinsa...

    Berita terkait

    Wapres Gibran Hadirkan “Lapor Mas Wapres”: Masyarakat Kini Bisa Sampaikan Suara Langsung ke Istana!
    Mengenang Ki Hajar Harjo Utomo di Hari Pahlawan 2024: Pejuang Kemerdekaan dan Pendiri PSHT yang Perjuangannya Abadi
    Gelombang Dukungan Menguat! Ratusan Anggota Grib DPD Jateng Deklarasi Mendukung Yoyok Joss untuk Wali Kota Semarang 2024
    Ahmad Luthfi Beli Kursi Roda Elektrik Buatan Lokal untuk Anak: Kebanggaan pada Karya Anak Negeri!
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat
    Mega Skandal Bank BUMN: Dugaan Korupsi Rp3,27 Miliar, LIDIK KRIMSUS RI Bawa Oknum BNI ke KPK
    Polda Jateng Apresiasi Warga Magelang; Jaga Keamanan dan Ketertiban Selama Kedatangan Presiden R.I dan Kabinet Merah Putih
    Hindari Penyakit Campak Danramil Wedung Aktif Bantu BIAS
    Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto Dampingi Pemenang Lomba Krenova
    Polda Jateng Buka Jalan Baru untuk Generasi Muda: Bergabung dengan Polri dan Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional!
    Mapolda Jateng Dipenuhi Lautan Manusia Ikut Nombar, Irjen Pol Ahmad Luthfi: Ini Wujud Cinta Masyarakat Kepada Polri 
    Kajati Jateng Dr. I Made Suarnawan, S. H., M. H, Tegaskan Komitmen Junjung Tinggi Netralitas Pemilu Serentak
    Wujudkan Lingkungan Bersih dan Indah, PSHT Cabang Kota Blitar Bakti Sosial Bersih Kali Karplos
    Kepercayaan Publik Menurun, Jaksa Agung Beri Arahan di Kejati Riau dan Minta Optimalkan Publikasi Kinerja
    Begini Alasan Presiden Jokowi Naikkan Pangkat Untuk Prabowo

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat

    Tags