Kabag Umum Budhiarso Widhyarsono Dorong Jajaran Kumham Jateng Fokus Target Kerja

    Kabag Umum Budhiarso Widhyarsono Dorong Jajaran Kumham Jateng Fokus Target Kerja
    Kabag Umum Budhiarso Widhyarsono Minta Jajaran Kumham Jateng Fokus Terhadap Target Kinerja dan Serapan Anggaran

    SEMARANG - Kepala Bagian Umum Budhiarso Widhyarsono kembali mendorong jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah untuk fokus terhadap target kerja yang telah ditentukan.

    Ia pun mengimbau kepada pemangku program segera melaksanakan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan.

    "Karena serapan per tanggal 21 Agustus kemarin sebesar 61%. Untuk itu mohon segera diselesaikan di penghujung semester, mudah-mudahan target yang diberikan bisa terpenuhi, " ujar Budhiarso saat menjadi pembina apel, Selasa (22/08/2023).

    Selain itu, mantan Kabag Program dan Humas itu mengharap dukungan dari semua lini Kantor Wilayah terkait Pembangunan Zona Integritas. Pasalnya besok Rabu Kanwil akan melakoni desk evaluasi dalam meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

    "Kami ingatkan juga bahwa besok kita akan melaksanakan desk evaluasi WBK, Mohon kepada bapak ibu sekalian untuk mendukung agar kita bisa meraih WBK, " katanya.

    Untuk diketahui, per hari Senin kemarin jajaran Kemenkumham Jateng telah mengenakan Pakaian Dinas Harian (PDH) terbaru dengan balutan warna abu-abu.

    Terdapat 2 (dua) jenis yaitu PDH III yang dikenakan setiap hari Senin dan PDH II yang dikenakan setiap hari Selasa.

    Apel pagi hari ini diikuti oleh Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas, Pejabat Fungsional dan Pelaksana serta PPNPN dan mahasiswa magang di Kanwil.

    (N.Son/***)

    jawa tengah semarang berita dan informasi banyumas semarang terkini dan terbaru hari ini berita dan informasi kemenkumham jateng terkini dan terbaru hari ini kabag umum kemenkumham jateng budhiarso widhyarsono kemenkumham hari ini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kadivpas Kemenkumham Jateng Supriyanto Tekankan...

    Artikel Berikutnya

    Kemenkumham Jateng Lakukan Monitoring dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat

    Tags