Semarak G20, Kemenkumham Jateng Gelar Touring Sepeda Motor Bersama

    Semarak G20, Kemenkumham Jateng Gelar Touring Sepeda Motor Bersama
    Semarak G20, Kemenkumham Jateng Gelar Touring Sepeda Motor Bersama

    SURAKARTA - Masih dalam rangkaian menyemarakkan KTT G20 Bali pada 15 s.d 16 November 2022, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menggelar touring sepeda motor bersama dari Surakarta menuju Sragen, Jumat (21/10/2022).

    Giat touring ini merupakan lanjutan dari giat sebelumnya yakni gerak jalan sehat mengelilingi kompleks Rumah Tahanan Negara Kelas I Surakarta.

    Para peserta yang berisikan perwakilan Unit Pelaksana Teknis (UPT) se Jawa Tengah itu langsung bersiap melaksanakan touring dengan menaiki sepeda motor menuju Kabupaten Sragen.

    Rombongan touring dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, DR. A. Yuspahruddin, selain itu turut bergabung dalam rombongan Kepala Divisi Administrasi, Jusman, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Supriyanto, serta Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenkumham Jateng.

    Iring-iringan motor melaju dengan kecepatan sekitar 50 km/jam dengan tertib melewati kawasan Tawangmangu, kemudian melesat menuju Kabupaten Magetan, melewati Kabupaten Ngawi, dan finish di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Sragen.

    Kendati hujan turun sangat deras selama 200 Kilometer perjalanan, tak menghentikan langkah Insan Pengayoman Jawa Tengah menyelesaikan misi kali ini hingga finis.

    Seperti diketahui bersama, Indonesia menjadi tuan rumah pelaksanaan KTT G20 di Bali. Kegiatan itu merupakan pertemuan puncak Presidensi G20 Indonesia yang akan dihadiri kepala negara anggota G20.

    Touring ini dilakukan dengan asa seluruh jajaran Kemenkumham dan masyarakat Indonesia mengetahui kegiatan bertaraf dunia yang akan dihelat pada Bulan November mendatang tersebut.

    “Kegiatan touring ini, sebagai salah satu upaya kami untuk menggaungkan KTT G20 kepada masyarakat. Kita ajak, seluruh UPT ke Surakarta ini. Termasuk, membagikan stiker kepada masyarakat saat jalan sehat di sekitar wilayah Surakarta ini, ” jelas Yuspahruddin.

    Dirinya berharap, seluruh jajaran di bawah Kemenkumham kompak untuk melakukan sosialisasi baik kepada jajaran maupun ke masyarakat.

    "Meskipun penyelenggaraan KTT G20 di Bali tapi kesiapan juga dilakukan di Jawa Tengah. Seluruh jajaran Kemenkumham kompak melakukan sosialisasi ke masyarakat, " tutupnya.

    (N.Son/***)

    jawa tengah kemenkumham jateng surakarta semarak g20 touring sepeda motor kakanwil jateng a yuspahruddin
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Seleksi Kompetensi Bidang Dirjen Imigrasi...

    Artikel Berikutnya

    Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) Mengucapkan...

    Berita terkait

    Mengenang Ki Hajar Harjo Utomo di Hari Pahlawan 2024: Pejuang Kemerdekaan dan Pendiri PSHT yang Perjuangannya Abadi
    Gelombang Dukungan Menguat! Ratusan Anggota Grib DPD Jateng Deklarasi Mendukung Yoyok Joss untuk Wali Kota Semarang 2024
    Prabowo Tegaskan Dukungan untuk Ahmad Lutfi dan Gus Taj Yasin: Duet Terbaik untuk Masa Depan Jawa Tengah!
    Ahmad Luthfi Beli Kursi Roda Elektrik Buatan Lokal untuk Anak: Kebanggaan pada Karya Anak Negeri!
    Wapres Gibran Hadirkan “Lapor Mas Wapres”: Masyarakat Kini Bisa Sampaikan Suara Langsung ke Istana!
    Mega Skandal Bank BUMN: Dugaan Korupsi Rp3,27 Miliar, LIDIK KRIMSUS RI Bawa Oknum BNI ke KPK
    Polda Jateng Apresiasi Warga Magelang; Jaga Keamanan dan Ketertiban Selama Kedatangan Presiden R.I dan Kabinet Merah Putih
    Hindari Penyakit Campak Danramil Wedung Aktif Bantu BIAS
    Polda Jateng Buka Jalan Baru untuk Generasi Muda: Bergabung dengan Polri dan Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional!
    Mengenang Ki Hajar Harjo Utomo di Hari Pahlawan 2024: Pejuang Kemerdekaan dan Pendiri PSHT yang Perjuangannya Abadi
    Mapolda Jateng Dipenuhi Lautan Manusia Ikut Nombar, Irjen Pol Ahmad Luthfi: Ini Wujud Cinta Masyarakat Kepada Polri 
    Kajati Jateng Dr. I Made Suarnawan, S. H., M. H, Tegaskan Komitmen Junjung Tinggi Netralitas Pemilu Serentak
    Wujudkan Lingkungan Bersih dan Indah, PSHT Cabang Kota Blitar Bakti Sosial Bersih Kali Karplos
    Kepercayaan Publik Menurun, Jaksa Agung Beri Arahan di Kejati Riau dan Minta Optimalkan Publikasi Kinerja
    Begini Alasan Presiden Jokowi Naikkan Pangkat Untuk Prabowo

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Direktur Pengamanan dan Intelijen Ditjenpas Tinjau Sarpras Keamanan Lapas Super Maximum Security Pasir Putih Nusakambangan
    Kunjungi LP Super Maximum Security Pasir Putih Nusakambangan, Dirpamintel Ditjenpas Lakukan Penguatan dan Pengecekan Sarpras Keamanan
    Dandim 0716/ Demak Pimpin Korp Raport Sertijab Perwira Staf dan Danramil Jajaran

    Tags